Advertisement

JMS Jadi Primadona Ibu-ibu di Jalan Santai Fokusmaker

Foto bersama peserta jalan santai Fokusmaker Bulukumba bersama JMS. [IST]

LASKARINFO.COM, BULUKUMBA — Ribuan warga Bulukumba memadati jalan santai yang digelar Forum Komunikasi Studi Mahasiswa Kekaryaan (Fokusmaker) Bulukumba, Minggu (19/5/2024) pagi.

Fokusmaker adalah organisasi kepemudaan (OKP) atau sayap Partai Golkar.

Dalam kegiatan yang start di bilangan pasar tua Bulukumba ini menyuguhkan berbagai macam hadiah hingga door prize satu unit sepeda motor.

Selain hadiah dan door prize, hal yang menarik simpati masyarakat untuk mengikuti jalan santai tersebut dikarenakan hadirnya Jamaluddin M Syamsir atau terkenal dengan akronim JMS.

Terpantau, saat tiba hingga jalan santai berlangsung, politisi partai Golkar itu sudah di sambut peserta khususnya para ibu-ibu. Mereka memanfaatkan momen tersebut untuk foto bersama JMS.

BACA JUGA:   Peredaran Narkoba di Bulukumba Sudah Masuk Desa, Satu Warga Kajang Ditangkap Kuasai 0,73 Gram Sabu

JMS juga didaulat atau berkesempatan membagi-bagikan hadiah kepada peserta terpilih melalui undian.

“Alhamdulillah rindu kami akhirnya terobati bisa ketemu JMS di kegiatan ini,” ujar Kirana warga kelurahan Bintarore, usai menerima door prize mesin cuci.

Sementara, dalam sambutanya, JMS mengungkapkan ucapan terimakasih kepada seluruh peserta dari berbagai kecamatan.

“Terima kasih kepada seluruh peserta jalan sehat dan fun run dari berbagai kecamatan yg hadir, kedepan kita akan lakukan kegiatan yang sama dengan hadiah yang lebih banyak dan lebih besar,” ungkap JMS.