Komitmen bersama Partai Hanura menuju pemilu damai

  1. LASKAR INFO.COM – DPC Partai Hanura Bulukumba,Sulawesi-Selatan menggelar dialog pendidikan politik yang dilaksanakan di Sentra Kuliner Pantai Merpati,Rabu 15 November 2021.
    Dialog dengan tema “Menuju Pemilu Damai” ini dihadiri sejumlah perwakilan partai politik,komisioner Bawaslu,Komisioner KPU kepala Kesbangpol,pedagang,kelompok nelayan,dan masyarakat lainnya
    Komisioner KPUD Bulukumba,Syamsul mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap pendidikan politik yang digelar partai Hanura tersebut bisa membawa dampak positif bagi demokrasi kedepannya.
    “Saya berharap pesan pesan yang kami sampaikan di KPU Bulukumba bisa dilaksanakan partai politik,”ujarnya.
    Sementara itu Ketua DPC Hanura Muhammad Zabir Ikbal mengatakan kegiatan dialog pendidikan politik tersebut merupakan kegiatan tahunan dan kembali merefresh caleg caleg Hanura untuk bekerja lebih keras.
    “Kita juga berharap bagaimana Partai Hanura ini tampil beda dalam rangka melaksanakan pendidikan politiknya,seperti yang dipertontonkan hari ini,ada banyak yang hadir,”kata Ikbal.
    Dialog pendidikan politik ini juga diharapkan menjadi ajang silaturahmi partai politik untuk membangun komitmen bersama dalam rangka menciptakan pemilu yang damai dan berkualitas.
BACA JUGA:   Pemdes Bukit Harapan Gelar Rembuk Stunting