Berita  

Pasca Lebaran, Pantai Bira Dipadati Ribuan Pengunjung

LASKARINFO, BULUKUMBA – Momentum libur lebaran 1444 Hijriyah di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan bukan hanya dimanfaatkan warga untuk bersilaturahmi ke keluarganya saja, tapi juga menjadi momentum untuk menjajaki obyek wisata.

Salah satunya adalah obyek wisata Pantai Tanjung Bira, Pantai Bira ini masih menjadi incaran wisatawan saat berada di Kabupaten dengan julukan Butta Panrita Lopi.

Hal tersebut terbukti, dalam sehari saja pada tanggal 24 April 2023 wisatawan yang masuk ke Pantai Tanjung Bira mencapai sebanyak 12.795 orang, dengan presentase Dewasa 8.395 orang sedangkan anak sebanyak 1.944 orang.

BACA JUGA:   Bupati Bone Ziarah ke Makam Raja Bone ke-9 Lapattawe di Dampang

Jumlah tersebut kata H.M Daud Kahal selaku Kadisparpora Bulukumba, itu pada pukul 23.59 WITA. Dan masih memungkinkan bertambah dijam setelahnya.

Kendati demikian kata Daud sapaannya, Dalam 3 bulan pertama, Januari-Maret 2023 terjadi kecenderungan penurunan angka kunjungan wisatawan dibanding periode yang sama di tahun 2022, terdapat penurunan  skitar 49.000 ribu kunjungan, ini tentu berpengaruh besar terhadap capaian target PAD.