Berita  

181 Calon Anggota Panwascam Ikuti Tes Online, 60 Orang Bakal Ikuti Tes Wawancara

LASKARINFO.COM, BULUKUMBA — Badan Pengawas Pemilihan Umum – Bawaslu Kabupaten Bulukumba menggelar tes tertulis online model socrative di SMKN 1 Bulukumba, Sabtu (15/10/2022). Sebanyak 181 orang mengikuti tes tersebut yang dibagi kedalam lima sesi pelaksanaan tes.

Ketua Bawaslu Bulukumba sekaligus ketua pokja pembentukan panwaslu kecamatan, Ambo Radde Junaid menuturkan bahwa proses seleksi pada hari ini dilaksanakan untuk menyaring peserta menjadi 60 orang untuk ikut dalam tes wawancara.

“Dari 191 pendaftar, hanya 181 orang yang mengikuti tes dan terdapat 10 peserta yang berhalangan hadir. Hasil rekapitulasi nilai para peserta langsung di Bawaslu RI kemudian ke Bawaslu provinsi dan akan diteruskan ke Bawaslu Kabupaten untuk proses pengumuman penyaringan menjadi 6 besar setiap kecamatan” jelasnya.

BACA JUGA:   Kaca Mobil Kena Serpihan Batu, Polisi Pastikan Bukan Penembakan