LASKAR INFO BULUKUMBA — Awal tahun 2023 Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bulukumba menyabet penghargaan tingkat provinsi.
Ada tiga kategori penghargaan yang diraih Baznas Kabupaten Bulukumba, diantaranya yakni sebagai Lembaga Pengelola Zakat Patuh Syariah, sebagai Lembaga Pengelola Zakat berperingkat A (Amat Baik).
Juga, sebagai Lingkup sertifikasi adalah penghimpun, Pendistribusian Pendayagunaan Zakat dan Pengelolaan Dana Operasional Amil pada.
Penghargaan itu diterima pada momentum Malam Ramah Tamah Hari Amal Bhakti Ke 77 yang berlangsung di Gedung Balai Kartini Bantaeng. Sabtu,7 Januari 2023
Dan, diserahkan langsung oleh Kepala Kanwil Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Drs. Khaeroni.
Ketua BAZNAS Kab Bulukumba Kamaruddin, yang menerima langsung piagam penghargaan tersebut merasa sangat bangga atas capaian yang diraih.
Menurutnya, segala bentuk pencapaian Baznas Kabupaten Bulukumba tidak lepas dari kerja keras dan profesionalitas seluruh pimpinan dan staf pelaksana.