JMS Tetap Optimis Diusung Golkar, Nirwan Arifuddin; Itu Sah-sah Saja

LASKARINFO.COM, BULUKUMBA — Bakal Calon Bupati Bulukumba, Jamaluddin M Syamsir memastikan bahwa Golkar akan mengusungnya pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bulukumba.

 

“Insyaa Allah sangat aman,” kata pria yang akrab disapa Jamal itu soal Golkar yang ia pastikan akan mengusungnya sebagai calon Bupati Bulukumba seperti dilansir RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Senin, 10 Juni 2024.

 

Jamal mengklaim bahwa dirinya adalah figur tunggal di Kabupaten Bulukumba yang telah diberikan surat tugas oleh Golkar.

 

Jamal atau yang dikenal dengan akronim JMS itu mengaku bahwa dirinya merupakan bakal calon tunggal di Kabupaten Bulukumba yang mengikuti tahapan survei yang digelar oleh Partai Golkar.

BACA JUGA:   Viral Narasi JMS Bawa Agama di Kampanye, Sebut HB dan Pendukung Penakluk Mekah

 

“Ada surat tugasnya, dan ditindaklanjuti dengan survei, kalau ada yang klaim tinggal perlihatkan dan bayar survei yang ditunjuk oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar,” Ujar JMS Saat Dikonfirmasi, Selasa, 11 Juni 2024.

 

Terpisah, Nirwan Arifuddin Selaku Ketua DPD II Golkar Bulukumba menanggapi mengenai informasi yang beredar bahwa klaim Jamaluddin M Syamsir sangat kuat untuk mendapatkan Surat Keputusan (SK) Pengusungan Calon Kepala Daerah, Menurut nya itu bagian dari dinamika politik.