Sementara untuk program Ketahanan Pangan bantuannya berupa beras dalam rangka menjaga ketahanan pangan dan mencegah inflasi. Untuk penyalurannya telah dilakukan hingga bulan April 2023.
“Jumlah penerima bantuan bansos untuk tahun ini mengalami peningkatan dibanding tahun lalu. Seperti program PKH tahun lalu sekitar 10 ribu penerima, tahun ini menjadi 11 ribu penerima bantuan,” ucapnya.
Bertambahnya jumlah penerima manfaat bukan disebabkan oleh semakin banyaknya warga miskin. Melainkan cakupan program bansos yang ditambah oleh Kementrian Sosial berdasarkan DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) yang diupdate oleh Pemerintah desa.
Andi Idnan menambahkan untuk program BPJS Kesehatan, Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang dibayarkan oleh APBN jumlahnya 114.969 jiwa sedangkan PBI APBD Kabupaten jumlahnya 91.480 jiwa. (Humas Kominfo)