Daerah  

Pemkab Bulukumba Gelar Forum Komunikasi Kabupaten Sehat Tahun 2024

LASKARINFO.COM, BULUKUMBA — Pemerintah Kabupaten Bulukumba Melalui Sekretariat Daerah Menggelar Kegiatan Pertemuan Refresing Forum Komunikasi Kecamatan Sehat Dan Kelompok Kerja (Pokja) Desa dan Kelurahan Sehat Tahun 2024, Bertempat di Ruang Rapat Lt. 4 Gedung Phinisi Kabupaten Bulukumba.

 

Penyelenggaraan kabupaten sehat bertujuan untuk mendorong terwujudnya kondisi kota yang bersih, aman, nyaman dan sehat untuk dihuni, Kabupaten sehat juga sebagai tempat bekerja bagi warga dengan produktivitas dan perekonomian yang sehat.

 

Forum Kabupaten Sehat Tahun 2024 dalam rangka untuk menjadikan Bulukumba menjadi Kabupaten Sehat yang pernah dicapai tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA:   Andi Utta: ASN Bulukumba, Jangan Bermimpi untuk Kaya

 

Dalam sambutannya, Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Bulukumba, Abbas menekankan bahwa kabupaten sehat sangat penting untuk dicapai, karena sangat berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat suatu daerah.

 

“Melalui Kegiatan ini, kami harapkan kepada para peserta kecamatan sehat dan pokja desa dan kelurahan untuk sama-sama berkerja sama dalam membuat kabupaten Bulukumba menjadi kabupaten sehat,” ucapnya, Kamis, 30 Mei 2024.

 

Namun sayangnya, Jelas Abbas, level kabupaten sehat yang di raih Bulukumba untuk tahun 2023 mengalami penurunan yaitu Swasti Saba Padapa, setelah sebelumnya pernah mendapat Swasti Saba Wistara pada tahun 2019.