Tanggapan Pengamat Soal Debat Perdana Pilkada Bulukumba: Petahana Lebih Lugas, Penantang Biasa-biasa Saja

Paslon Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf Memaparkan Visi-misinya.

“Menurut saya tak banyak membawa pengaruh elektoral apa-apa. Petahana akan tetap berada pada posisi di atas dibanding penantangnya,” kata Nurmal.

 

Selain karena faktor kinerja petahana di masa pemerintahannya yang memang luar biasa, juga karena penantang tak terlalu berani keluar untuk mengontrol berbagai program kerja petahana.

 

“Menurut saya, 01 perlu menetapkan posisi mereka sebagai penantang petahana agar terlihat lebih jelas garis demarkasi dan untuk memperjelas pemisahan tujuan mereka,” tukasnya.

 

Diketahui, Debat Paslon Pilkada Bulukumba 2024 telah digelar di Gedung Bersama Bulukumba, Minggu malam, 3 November 2024.

BACA JUGA:   Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak, Polres Bulukumba Tingkatkan Patroli

 

Debat pertama tersebut berlangsung sukses dan kondusif, seluruh rangkaian acara berjalan lancar hingga kegiatan berakhir.