Dirinya juga mengatakan kunjungan ini dalam rangka meningkatkan sinergitas dan mempererat silaturahmi antara Polda Sulsel dan Ulama serta organisasi keagamaan Islam di wilayah Sulawesi Selatan.
Sementara itu, Ketua MUI Sulsel Prof DR KH Nadjamuddin Lc MA menyambut baik langkah yang dilakukan Kapolda Sulsel sekaligus menyampaikan terimakasih atas kehadirannya bersama sejumlah Pejabat Utama di Kantor MUI Sulsel.
Ia menyebut bahwa MUi sebagai mitra pemerintah akan terus menjaga hubungan baik dan membantu giat-giat Kepolisian.
“Sampai saat ini hubungan kerjasama tokoh agama dan Polda Sulsel sangat erat dalam memelihara situasi kamtibmas di Sulawesi Selatan,” katanya.