Advertisement

1.300 Runners Awali Kejuaraan Tarkam Kemenpora di Bulukumba

LASKARINFO.COM, BULUKUMBA — Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) di Kabupaten Bulukumba resmi digulir. Cabang olahraga (Cabor) Fun Run 5 Km, mengawali even olahraga kolaborasi antara Kemenpora RI dan Pemkab Bulukumba.

 

Sekretaris Daerah (Sekda) Bulukumba Muh Ali Saleng membuka Kejuaraan Tarkam ini, sekaligus melepas 1.300 lebih runners di lapangan Pemuda, Rabu 31 Juli 2024.

 

Seremoni pembukaan, juga dihadiri unsur Forkopimda, Ketua TP PKK Bulukumba Hj Andi Herfida Muchtar, Kadisparpora Bulukumba Ferryawan Z Fahmi, beberapa pimpinan OPD, serta tamu undangan lainnya.

 

Ferryawan Fahmi mengaku bersyukur Kejuaraan Tarkam bisa terlaksana untuk pertama kalinya di Bulukumba. Alumnus IPDN ini, berharap agar ke depan Kejuaraan Tarkam bisa dilaksanakan kembali di Bumi Panritalopi.

BACA JUGA:   Borneo FC Resmi Menyambut Wiljan Pluim sebagai Pemain Baru

 

“Dari evaluasi pelaksanaan kegiatan tahun ini, ke depan kita harap bisa melaksanakannya lagi dengan bekerjasama Kemenpora,” ungkap Ferry.

 

Ferry menerangkan Kejuaraan Tarkam ini bertujuan agar olahraga bisa memasyarakat, sehingga masyarakat bisa bugar. Sebab menurut Kementerian, indeks kebugaran di Indonesia masih tergolong rendah.

 

“Kegiatan ini diawali dengan Fun run, karena kita melihat antusias masyarakat Bulukumba untuk joging di beberapa tahun terakhir semakin meningkat,” katanya.

 

“Apalagi beberapa sarana yang telah difasilitasi pemerintah, seperti lintasan stadion mini dan pantai Merpati. Masyarakat dari berbagai kalangan usia dapat dengan nyaman untuk melakukan joging,” sambung Ferry.

BACA JUGA:   Bupati Optimis Pelaksanaan Porprov di Bulukumba Bisa Sukses

 

Sekda Ali Saleng mengaku bangga sekaligus mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Disparpora Bulukumba yang telah berinisiasi menyelenggarakan kegiatan Fun Run 5 Km ini.

Menurut Ali Saleng, Fun Run 5 Km ini, merupakan salah satu bentuk kepedulian pemerintah terhadap kesehatan dan gaya hidup aktif. Ia berharap kegiatan ini menjadi magnet peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya berolahraga secara rutin.

 

“Ini adalah event yang bagus untuk diikuti dan dijadikan budaya oleh semua masyarakat Bulukumba, karena dengan Fun Run ini, maka diharapkan kita semua dapat menjaga kesehatan tubuh. Sehingga secara alamiah kita dapat menangkal semua penyakit yang akan menyerang tubuh kita dan menjadikan tubuh kita tetap sehat dan semakin semangat,” katanya.

BACA JUGA:   Membanggakan, 2 Atlet dari Lapas Bulukumba Sumbang 3 Mendali Emas dan 2 Perunggu di Porprov

 

Ia mengatakan bahwa kegiatan Fun Run 5 Km memiliki berbagai manfaat bagi masyarakat, baik secara fisik, mental, maupun sosial. Secara fisik fun run ini dapat meningkatkan kesehatan, lari merupakan olahraga kardiovaskular yang efektif untuk menjaga kesehatan jantung, paru-paru, dan sistem peredaran darah.

 

Disamping itu katanya lagi, melalui kegiatan ini dapat membangun komunitas, Fun Run seringkali menjadi ajang berkumpul bagi masyarakat, sehingga dapat memperkuat ikatan sosial.