Harapan Hj. A. Murniyati Makking untuk Kolaborasi Alumni IKA Unhas

Dalam sambutannya, Andi Utta, panggilan akrab Andi Muchtar Ali Yusuf, mengucapkan selamat kepada ketua IKA Unhas dan pengurus yang baru saja dilantik. Dia menyatakan, “Selamat pada akhirnya dilantik dan bersatu meskipun awalnya ada riak, begitulah Bulukumba kalau tidak ada riak bukan Bulukumba namanya.”

Selain Ramdhan Pomanto dan Andi Muchtar Ali, Hj. A. Murniyati Makking Caleg DPRD Provinsi Sulsel Dapil 5 Bulukumba – Sinjai dari Partai PAN juga turut hadir dalam acara tersebut. Hj. A. Murniyati Makking menyampaikan harapannya bahwa alumni IKA Unhas dapat secara langsung berkontribusi untuk membantu pemerintah daerah. “Semoga IKA Unhas yang ada di Bulukumba bisa berkolaborasi baik dengan Pemerintah Daerah. Saya harap alumni senantiasa siap setiap saat jika dibutuhkan oleh Pemerintah atau masyarakat Bulukumba,” ungkapnya.

BACA JUGA:   Dialog Tanpa Baper Bahas Anak Muda Bulukumba dan Etos Kerja

Pelantikan pengurus IKA Unhas Bulukumba ini menandai langkah awal yang penting dalam memperkuat jaringan alumni dan berkontribusi positif untuk kemajuan Bulukumba. Dengan dukungan Walikota Makassar, Bupati Bulukumba, dan komitmen dari para alumni, diharapkan IKA Unhas Bulukumba akan menjadi kekuatan positif yang mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat dan daerah ini.(Alk)