Dalam sambutannya, Kapolda Sulsel mengungkapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya panen raya ini.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada segenap jajaran Forkopimda, perangkat desa, serta panitia penyelenggara yang telah bekerja keras sehingga panen raya ini dapat terlaksana dengan baik. Program ini sangat penting untuk mendukung ketahanan pangan nasional,” ujar Irjen Pol. Yudhiawan.
Lebih lanjut, hasil panen jagung ini akan dikelola dengan sistem pembagian yang telah disepakati, yaitu 40% untuk petani penggarap, 20% dialokasikan untuk pembelian bibit kembali, dan 40% lainnya dikelola oleh lurah atau kepala desa untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis di sekolah-sekolah.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung dan mensukseskan program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan. Dengan semangat kebersamaan, kita dapat mewujudkan kemandirian pangan yang lebih baik,” tutupnya.