Peringatan HKN ke 58 di Bulukumba Diperingati dengan Jalan Santai

Bupati Bulukumba bersama pegawai dan staf RSUD Bulukumba. (Istimewa)

Sehingga diharapkan jalinan kebersamaan itu menjadi motivasi untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, mengingat RSUD Andi Sulthan Daeng Radja menjadi rumah sakit rujukan di selatan selatan.

Setiap saat RSUD, kata Andi Utta sapaan akrabnya menjadi sorotan jika pelayanannya dianggap tidak baik. Sehingga Andi Utta harapkan petugas kesehatan di rumah sakit harus lebih maksimal dan responsif di setiap unit layanan.

“Mungkin saja, hanya kekurangan kecil, namun kadang jadi viral jika pasien atau keluarganya merasa tidak puas akan pelayanan,” ungkapnya.

“Pastikan dokter jaga harus standby 24 jam, terutama di unit IGD,” tambahnya.

BACA JUGA:   Laskar Info Berbagi di Dua Lokasi di Gattareng

Bupati berlatar pengusaha ini, meminta petugas membudayakan 3S atau Salam Sapa Senyum. Oleh karena bagaimanapun sikap ini memberikan pengaruh pada tingkat kepercayaan masyarakat, dimana mereka juga merasa nyaman berada di rumah sakit.

Pada jalan santai ini sejumlah hadiah doorprize telah disiapkan, diantaranya sepeda lipat, kulkas, televisi, rice cooker, dan kompor gas.

Adapun tema peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 58 yang jatuh pada tanggal 12 November 2022 adalah “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku”. (*)