Berita  

Rakor Evaluasi, Kakanwil Kemenkumham Sulsel Siapkan 8 Langkah Pelaksanaan Anggaran 2023

Liberti kemudian menekankan bahwa pada tahun 2023 mari kita bersama-sama mengatasi kekurangan, mencari solusi atas masalah yang dialami dan mempertahankan yang sudah kita capai. Mari bekerja lebih keras lagi untuk hasil yang lebih baik lagi.

Kakanwil mengatakan bahwa Pelaksanaan Rapat Koordinasi ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi yang telah dilaksanakan pada tingkat nasional yang bertujuan untuk melihat dan mengukur sejauh mana capaian kinerja yang telah dilaksanakan selama Tahun 2022, sekaligus mempersiapkan rencana kerja Tahun 2023.

Sebelumnya, Kepala Divisi Administrasi, Sirajuddin dalam laporannya mengungkapkan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan/atau refleksi terhadap pelaksanaan anggaran pada seluruh Satuan Kerja di tahun 2022 meliputi penyerapan anggaran serta nilai IKPA dan SMART. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melakukan pendampingan dari Kantor Wilayah kepada seluruh Satuan Kerja dalam penyusunan RPD dan Kalender Kerja Tahun 2023.

BACA JUGA:   Jelang Pemilu, Kapolres Bulukumba Periksa Kondisi Kendaraan Dinas

Kegiatan ini dihadiri Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan Suprapto, Kadiv Keimigrasian Jaya Saputra, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Nur Ichwan, dan Para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Sulsel serta para pengelola anggaran UPT.(*)