Sementara itu, Pasiter Kodim 1411/Bulukumba Kapten Kav Andi Mapparanru menyampaikan bahwa pembangunan jamban bagi warga setempat yang kurang mampu menjadi salah satu program Satgas TMMD Ke-117.
“Jamban ini merupakan salah satu sasaran fisik tambahan dalam program TMMD yang bertujuan untuk meringankan kesulitan masyarakat,” ungkapnya.
Selain pembangunan infrastruktur fisik, program TMMD juga melibatkan kegiatan nonfisik seperti penyuluhan, bakti sosial, dan kegiatan lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kami (Satgas TMMD) di sini siaga 24 jam, tidak libur. Satgas mengerjakan sasaran TMMD salah satunya pembangunan sanitasi jamban,” terangnya.
Untuk diketahui pembangunan jamban ini bertujuan untuk menjaga lingkungan yang lebih bersih dan sehat dengan sistem sanitasi yang baik.(*)